Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo mewakili Walikota dalam acara Lokakarya-7 Program Pendidik Guru Penggerak (PGP) Angkatan 2 Bagi Wilayah Mitra Provinsi Maluku Utara yang diadakan Oleh Kementrian Pendidikan, Kebudayan Riset, dan Teknologi (Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Kewarganegaraan dan Ilmu Pengetahuan Sosial) bertempat di Batik Hotel Kota Ternate, Sabtu (13/11/2021)
Untuk diketahui bahwa Kota Tidore Kepulauan merupakan salah satu wilayah sasaran dari Lokalarya-7 tersebut, dengan tujuan yaitu agar Calon Guru Penggerak mampu menjelaskan evaluasi program yang dibuat di Lokalarya 6, mampu juga menjelaskan hasil praktek baik di lingkungan belajar sekolah, mampu juga menyatakan ide untuk program selanjutnya, serta Festival Panen Hasil Belajar yang diwujudkan pameran atau unjuk nyata pelaksanaan dan penerapan hasil belajar selama mengikuti Program Pendidik Guru Penggerak (PGP).
Dalam kesempatan ini juga Sekretaris Kota Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo mewakili Sekretaris Provinsi Maluku Utara Syamsuddin Abdul Kadir dalam memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan Lokakarya-7 tersebut berharap agar guru-guru yang mengikuti Lokakarya ini dapat menjadi motivasi dan dapat memberikan pengalaman kepada guru-guru yang ada di Kabupaten/Kota Masing-masing.
“Saya berharap kepada guru-guru yang mengikuti kegiatan ini agar menjadi motivasi kepada guru-guru yang lain dan saling memberikan pengalaman bagi guru-guru yang ada di kabupaten/Kota masing-masing” Ujar Ismail.
Terdapat 3 Kabupaten/Kota yang berada di Provinsi Maluku Utara yang mengikuti Lokakarya Ke-7 tersebut yaitu Kota Tidore Kepulauan, Kota Ternate, dan Halmahera Utara. Sedangkan Kota Tidore sendiri merupakan kota yang paling banyak mengirimkan pesertanya sebanyak 18 orang.
Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh perwakilan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Maluku Utara, Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kota Tidore Kepulauan, Kepala Dinas Pendidikan Kota Ternate, dan Sekretaris Dinas Pendidikan Halmahera Utara.