Ketua TP-PKK Kota Tidore Kepulauan Hj. Safia Ali Ibrahim yang juga selaku Penasehat Aisyiyah Kota Tidore Kepulaun membuka secara resmi Rapat Kerja Daerah (RAKERDA) Aisyiyah Ke-5 periode 2022-2027, kegiatan ini berlangsung di Aula SMK N 1 Kota Tidore Kepulauan, Selasa (4/11/2023).
Pada kesempatan ini Penasehat Aisyiyah Kota Tidore Kepuluan Hj. Safia Ali Ibrahim mengajak kepada pimpinan Aisyiyah dan para organisasi wanita se-Kota Tidore Kepulauan untuk saling bergandeng tangan untuk memajukan Kota Tidore Kepulauan.
“Marilah sama-sama kita bergandeng tangan sesuai dengan tujuan organisasi kita masing-masing, yang mana kita bertujuan untuk menjadikan Kota Tidore ini sebagai kota yang beriman dan berahlaqul karimah yang baik”. Ajak Safia.
Istri dari Walikota Tidore Kepulauan ini juga berharap dengan adanya RAKERDA ini Aisyiyah Kota Tidore Kepulauan dapat menghasilkan program-program yang unggul dan selalu bersinergi dengan Pemerintah Daerah.
“Saya berharap agar REKERDA ini bisa mempunyi program-program yang bersinergi dengan Pemerintah yang mana Pemerintah Daerah ingin menjadikan Kota Tidore yang kita cinta ini sebagai Kota Santri” Tuturnya.
RAKERDA ini juga diiringi dengan Pengukuhan Pimpinan Daerah Aisyiyah, yang mana sesuai dengan Surat Keputusan Nomor : 01/SK-PDA/A/2/2023 tentang Penetapan Susunan Personalia Kepengurusan Aisyiyah Cabang Se Kota Tidore Kepulauan.
Turut hadir pada kegiatan ini Ketua Gabungan Organisasi Wanita Kota Tidore Kepulauan, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Tidore Kepulauan, Ketua BKMT, dan para organisasi wanita se Kota Tidore Kepulauan.