Pemerintah Kota Tidore Kepulauan Resmi Melepas Pjs. Walikota Tidore Kepulauan Ansar Daaly

Pemerintah Kota Tidore Kepulauan resmi melepas Penjabat Sementara (Pjs) Walikota Tidore Kepulauan Ansar Daaly, bertempat di Aula Sultan Nuku, Senin (7/12/2020). Pelepasan ini disaksikan langsung oleh Walikota Capt. H. Ali Ibrahim dan Wakil Walikota Muhammad Sinen yang sudah aktif berkantor kembali setelah melalui masa cuti kampanye.

Ansar Daaly resmi mengakhiri masa tugasnya setelah berkantor selama 71 hari, sejak dilantik oleh Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba pada tanggal 26 September 2020 lalu.

Dalam sambutan pelepasannya, Ansar Daaly mengucapkan terima kasih kepada Walikota dan Wakil Walikota definitive atas dukungan dan kerjasama yang telah terjalin.

Tak lupa, Ansar Daaly yang juga Kepala Dinas Dispora Provinsi Maluku Utara ini mengucapkan terima kasih kepada Penjabat Sekda Kota Tidore Kepulauan Miftah Baay yang telah telah bekerjasama dan kepada pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Kota Tidore Kepulauan yang bersama-sama telah membantu kerja Ansar Daaly selama menjabat sebagai Pjs Walikota Tidore Kepulauan.

Dalam sambutan tersebut juga, Ansar melaporkan bahwa selama menjabat sebagai Pjs Walikota telah berupaya dan berusaha serta berkoordinasi dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kota Tidore Kepulauan dalam menciptakan suasana di Kota Tidore Kepulauan selalu dalam kondisi aman dan damai, selama dalam masa kampanye Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Tidore Kepulauan 2020.

“Alhamdulillah, situasi dan kondisi Kota Tidore Kepulauan selama masa kampanye Pilwako Tidore 2020 ini, masih dalam keadaan yang aman dan damai, hal ini berkat dukungan dan koordinasi yang baik dengan Forkompinda Kota Tidore Kepulauan” kata Ansar menjelaskan.

Sementara itu, Walikota Tidore Kepulauan Capt H. Ali Ibrahim dalam sambutannya juga mengucapkan hal yang sama, mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi kinerja Ansar Daaly selama menjabat sebagai Pjs Walikota Tidore Kepulauan, yang sudah menjaga situasi dan keamanan Kota Tidore Kepulauan tetapdalam keadaan yang baik dan aman.

Di akhir acara pelepasan juga berlangsung acara penyerahan cinderamata dari Walikota Tidore Kepulauan Capt. H. Ali Ibrahim bersama Wakil Walikota Muhammad Sinen didampingi Pj. Sekda Kota Tidore Kepulauan, Miftah Baay kepada Ansar Daaly.

Pertemuan ini turut dihadiri secara terbatas oleh beberapa Pejabat di Sekretariat Daerah dan  Pimpinan Organisasi Daerah Kota Tidore Kepulauan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *