Lomba pada Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-51

lomba pada Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-51

Kontingen Tim Penggerak PKK Kota Tidore Kepulauan yang dipimpin yang langsung oleh ibu-ibu unsur pimpinan yaitu Ketua Hj. Safia Ali Ibrahim, Ketua II Nurain Ismail Dukomalamo, dan Ketua III Ferawati Abdurahman telah tiba di Kota Bobong Kabupaten Pulau Taliabu dengan selamat, Kamis (26/10/2023).

Ketua TP-PKK Kota Tidore Kepulauan Hj Safia Ali Ibraham saat tiba di Kabupaten  Pulau Taliabu disambut dengan pengalungan kain tenun khas Taliabu dan juga pemberian bucket bunga.

Adapun maksud dan tujuan Kontingan PKK Kota Tidore menuju Kabupaten Taliabu, yaitu untuk siap mengikuti lomba pada Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-51 yang mengangkat tema “Bergerak Bersama Menuju Keluarga Sajahtera dan Tangguh Wujudkan Indonesia Tumbuh”.

Ketua TP-PKK Kota Tidore Kepulauan Hj. Safia Ali Ibrahim mengatakan PKK Kota Tidore telah siap mengikuti seluruh lomba dan akan menjadi juara umum pada HKG PKK Ke-51.

“Kontingen Kota Tidore akan mengikuti seluruh lomba dan kami akan pulang dengan membawa semua piala dan keluar sebagai juara umum” Tutur Safia.

Sedangkan Ketua TP-PKK Kabupaten Pulau Taliabu Zahra Yolanda Aliong Mus selaku Tuan Rumah menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh rombongan kontingen dari Kabupaten/Kota.

“Selamat datang kepada seluruh kontingen PKK semoga nyaman di Kota kami sampai pulang nanti”  Ucap Zahra

Perlu diketahui Kontingen PKK Kota Tidore berangkat dari Pelabuhan Ahmad Yani Ternate pada rabu 25 Oktober dan akan kembali lagi pada Kamis 2 November mendatang. Adapun mata lomba yang diikuti oleh Kota Tidore yaitu Pameran UP2K, Live Musik, Shalawat/Qasidah, Penyuluhan Kader, Senam Kreasi, Fashion Show Batik Daerah, dan Bola Voli.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *