Wakil Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (LEMHANAS) RI Marsekal Madya TNI Wieko Syofyan bersama rombongan peserta Studi Lapangan Isu Strategis Nasional (SLISN) PPRA LXII Tahun 2021 melaksanakan kunjungan kerja sekaligus bersilaturahmi dengan pihak Kesultanan Tidore dan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan di Kadato Kie Kesultanan dan Kantor Walikota Tidore Kepulauan, Rabu (23/6/2021).
Rombongan Lemhanans ini dibawah pimpinan Ketua robmbongan Brigjen TNI Marinir Siswoto dengan membawa 16 rombongan peserta Studi Lapangan Isu Strategis Nasional (SLISN) yang didalamnya terdapat berbagai macam kalangan yang terdiri dari TNI, POLRI serta Lembaga Kementrian, dan di dalam rombongan ini juga terdapat satu putera Daerah dari Maluku Utara yakni Bapak Salim.
Pada kesempatan tersebut Walikota Tidore Kepulauan Capt. H Ali Ibrahim dalam sambutannya menyampaikan bahwa atas nama Pemerintah Daerah dan masyarakat Kota Tidore Kepulauan, kami ucapkan selamat datang Bapak Wakil Gubernur Lemhanas beserta rombongan di Kota Tidore Kepulauan. Ini merupakan sebuah kehormatan sehingga kami Pemerintah Daerah dan Masyarakat dengan senang hati menerima kehadiran Bapak dan rombongan berkunjung di daerah kami. Semoga Bapak dan rombongan merasa betah selama berada di Daerah kami. Kami juga mendoakan semoga Bapak dan rombongan dapat menjalankan tugas serta tanggungjawab dengan baik, lancar dan sukses hingga kembali nanti.
Kota Tidore Kepulauan banyak memiliki sejarah yang panjang dalam berjuang melawan penjajajah seperti perjuangan Sri Paduka Sultan Saidul Jehad El Mabus Amiruddin Syah Kaicil Paparangan atau yang dikenal sebagai Pahlawan Nasional Sultan Nuku. Tidore merupakan sebuah Kota yang kecil, tetapi banyak memiliki sejarah panjang dan andil besar dalam memperjuangkan pembebasan Irian Barat kembali ke pangkuan NKRI. Selain itu, kehidupan beragama di Kota Tidore Kepulauan juga berlangsung dalam suasana yang penuh toleransi, sebab masyarakat disini mempunyai lintas agama dengan saling bahu-membahu bekerjasama untuk membangun Daerah ini. Ujar Walikota
Sementara itu Wakil Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (LEMHANAS) RI Marsekal Madya TNI Wieko Syofyan dalam sambutannya menyampaikan bahwa terimah kasih dan salam hormat dari Gubernur Lemhanas atas penerimaan rombongan Lemhanas di Kota Tidore Kepulauan. Kegiatan ini ialah untuk mendapatkan suatu gambaran tentang objek strategis yang ada di Provinsi Maluku Utara. PPRA LXII pada Tahun 2021 seluruhnya berjumlah 80 peserta yang dibagi menjadi 5 kelompok untuk melaksanakan kegiatan SLISN di 5 Provinsi di Indonesia, antara lain Provinsi Maluku utara, Provinsi Sumatra Utara, Kalimantan Selatan, Provinsi Selawesi Tengah dan Provinsi Nusa Tengara Barat. Hasil dari Kunjungan ini nantinya dibuat suatu kajian gabungan dari kelompok tersebut untuk menjadi salah satu masukan untuk seminar akhir dan hasil dari seminar akhir nantinya dipaparkan di depan Kepala Negara dalam hal ini Bapak Presiden.
Wakil Gubernu Lemhanas dan Rombongan mengunjungi Kota Tidore Kepulauan lewat Pelabuhan Trikora Goto dengan menggunakan sped boat, kemudian menuju Kadato Kie Kesultanan Tidore, Kelurahan Gurabunga dan Kantor Walikota Tidore Kepulauan.