Peresmi Sekolah Lapang Tematik

Kantor BPP Desa Akekolano Kecamatan Oba Utara, Kamis (1/8/2024).

Mewakili Wakil Walikota, Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan H. Ismail Dukomalamo memberikan sambutan sekaligus membuka secara resmi Sekolah Lapang Tematik yang juga dirangkaikan dengan Pemberian Bantuan DID Dinas Pertanian Tahun 2024 sekaligus Panen  Raya Jagung yang berlangsung di Kantor BPP Desa Akekolano Kecamatan Oba Utara, Kamis (1/8/2024).

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Ketua TP-PKK Kota Tidore Kepulauan Hj. Safia Ali Ibrahim, Ketua II TP-PKK Hj. Rahmawati Muhammad Sinen, Ketua III TP-PKK Ferawati Abdurahman Arsyad, dan Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Tidore Kepulauan Hj. Nurain Ismail Dukomalamo, bersama Camat Oba Utara, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Tidore Kepulauan, dan Juga Kepala Dinas Sosial Kota Tidore Kepulauan.

Pada kesempatan ini Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan H. Ismail Dukomalamo menyampaikan Ketahanan pangan dinilai tidak aman ketika ketersediaan pangan lebih kecil dibandingkan permintaan pangan oleh masyarakat. Hal ini membuat kondisi ekonomi menjadi tidak stabil. Krisis pangan dapat terjadi karena latar belakang alami atas kelangkaan dan kenaikan bahan pangan.

“Maka dalam menyikapi persoalan tersebut produktivitas hasil pertanian harus tetap terjaga. Sehingga perlu adanya Sekolah Lapang sebagai Forum yang mempertemukan para petani. penyuluh serta stakeholder terkait dengan pemerintah daerah untuk menjawab peluang dan tantangan di bidang pertanian” Ucap Ismail.

Ismail juga berharap dengan adanya kegiatan ini para petani bisa dapat secara langsung menyampaikan aspirasinya kepada pihak pemerintah agar pihak pemerintah mampu mengidentifikasi permasalahan yang dihadapi  petani, sehingga terciptanya kesepakatan antara petani dan Pemerintah untuk merumuskan program-program sehingga menyatukan misi Pemerintah dan misi petani.

“Saya berharap melalui Rembug Tani Sekolah Lapang ini, para petani yang ada di Kecamatan Oba Utara dapat menghasilkan rumusan-rumusan yang tertuang dalam rekomendasi, agar dapat menjadi program-program pemerintah dalam manyatukan misi Pemerintah dan juga Petani yang ada di Kota Tidore Kepulauan”. Harapnya.

Sedangkan dalam laporan Kepala Dinas Pertanian Kota Tidore Kepulauan Fauzi Rabo menyampaiakan tujuan dari Sekolah Lapang ini sabagai upaya Pemerintah Daerah dalam hal ini Dinas Pertanian untuk dapat meningkatkan kapasitas petani atau poktan dalam membuat dan menerapkan pola dan inovasi yang baru untuk Petani di Kota Tidore Kepulauan.

“Pemerintah Daerah dalam hal ini Dinas Pertanian Kota Tidore Kepulauan mengadakan Sekolah Lapang ini bertujuan agar para petani dapat mampu meningkatkan kapasitasnya dalam membuat dan juga menerapkan inovas yang baru bagi pertanian di Kota Tidore Kepulauan” Ujar Fauzi

Kegiatan ini ditutup dengan Pemberian Bantuan DID Tahap II Dinas Pertanian Tahun 2024 secara simbolis yang disalurkan dalam bentuk barang kepada 123 penerima manfaat, dan juga penanaman bibit cabai dan Panen Raya Jagung.

Perlu diketahui bersama bahwa kegiatan Sekolah Lapang ini akan dilaksanakan selama 3 hari yang terhitung dari tanggal 1 sampai 3 Agustus 2024, dengan jumlah peserta sebanya 40 orang yang terdiri dari Ketua dan Sekretaris Kelompok Tani yang tersebar di Kecamatan Oba Utara.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *